Inflasi Tertinggi Terjadi di Palu - News - BPS-Statistics Indonesia Dompu Regency

-

Dompu Regency In Figures Publication 2023 could be downloaded here

Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) BPS Kabupaten Dompu

Inflasi Tertinggi Terjadi di Palu

Inflasi Tertinggi Terjadi di Palu

November 1, 2018 | BPS Activities


Jakarta - BPS merilis beberapa indikator strategis terkini, yaitu Perkembangan Indeks Harga Konsumen/Inflasi Oktober 2018, Indeks Harga Perdagangan Besar Oktober 2018, Perkembangan Nilai Tukar Petani dan Harga Gabah Oktober 2018, Perkembangan Pariwisata dan Transportasi September 2018, Pertumbuhan Produksi Industri Manufaktur Triwulan III-2018, dan Perkembangan Indeks Harga Produsen Triwulan III-2018. Kepala BPS, Kecuk Suhariyanto menyampaikannya di depan para pewarta di Gedung 3 BPS, (1/11).

Berikut ringkasannya: 
- Pada Oktober 2018 terjadi inflasi sebesar 0,28 persen. Inflasi tertinggi terjadi di Palu sebesar 2,27 persen dan terendah terjadi di Cilegon sebesar 0,01 persen.
- Tingkat inflasi tahun kalender (Januari–Oktober) 2018 sebesar 2,22 persen dan tingkat inflasi tahun ke tahun (Oktober 2018 terhadap Oktober 2017) sebesar 3,16 persen.

- Pada Oktober 2018, Indeks Harga Perdagangan Besar (IHPB) Umum Nonmigas atau indeks harga grosir/agen naik sebesar 0,32 persen terhadap bulan sebelumnya. 
- Beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga pada Oktober 2018 antara lain cabai rawit, cabai merah, solar, benda-benda dari besi dan baja impor, serta lemak dan minyak hewan/nabati ekspor.

- Nilai Tukar Petani (NTP) nasional Oktober 2018 sebesar 103,02 atau turun 0,14 persen dibanding NTP bulan sebelumnya.
- Selama Oktober 2018, rata-rata harga Gabah Kering Panen (GKP) di tingkat petani Rp4.937 per kg atau naik 0,98 persen dan di tingkat penggilingan Rp5.039 per kg atau naik 0,98 persen dibandingkan harga gabah kualitas yang sama pada September 2018. 
- Rata-rata harga Gabah Kering Giling (GKG) di petani Rp5.467 per kg atau naik 1,26 persen dan di tingkat penggilingan Rp5.568 per kg atau naik 1,22 persen. Harga gabah kualitas rendah di tingkat petani Rp4.694,00 per kg atau naik 0,92 persen dan di tingkat penggilingan Rp4.782,00 per kg atau naik 0,61 persen.

- Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara atau wisman ke Indonesia September 2018 naik 8,11 persen dibanding jumlah kunjungan pada September 2017, yaitu dari 1,25 juta kunjungan menjadi 1,35 juta kunjungan. Sementara itu, jika dibandingkan dengan Agustus 2018, jumlah kunjungan wisman pada September 2018 mengalami penurunan sebesar 10,56 persen.

- Pertumbuhan produksi industri manufaktur besar dan sedang triwulan III-2018 naik sebesar 5,04 persen (y-on-y) terhadap triwulan III-2017. Kenaikan tersebut terutama disebabkan naiknya produksi industri pakaian jadi, yaitu naik 23,13 persen. 
- Pertumbuhan produksi industri manufaktur mikro dan kecil triwulan III-2018 naik sebesar 3,88 persen (y-on-y) terhadap triwulan III-2017. Kenaikan tersebut terutama disebabkan naiknya produksi industri logam dasar, naik 18,64 persen.

- Indeks Harga Produsen (IHP) gabungan dari Sektor Pertanian, Pertambangan dan Penggalian, dan Industri Pengolahan pada triwulan III-2018 sebesar 139,97. IHP gabungan tersebut mengalami kenaikan sebesar 1,09 persen dibandingkan IHP triwulan II-2018 sebesar 138,46 (q-to-q).

Berita Resmi Statistik selengkapnya dapat diunduh di www.bps.go.id

#RilisBPS
#FaktaData

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Dompu (Statistics Indonesia Dompu Regency) Jln. Akasia No. 2 Dompu 84211

Telp (0373) 21084

Faks (0373) 21084

Mailbox : bps5205@bps.go.id

logo_footer

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia