Indeks Demokrasi Indonesia 2018 Naik Menjadi 72,39 - News - BPS-Statistics Indonesia Dompu Regency

-

Dompu Regency In Figures Publication 2023 could be downloaded here

Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) BPS Kabupaten Dompu

Indeks Demokrasi Indonesia 2018 Naik Menjadi 72,39

Indeks Demokrasi Indonesia 2018 Naik Menjadi 72,39

July 29, 2019 | BPS Activities


Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) merilis Indeks Demokrasi Indonesia (IDI) tahun 2018, hari ini (29/7). Kepala BPS, Kecuk Suhariyanto menyampaikan IDI 2018 yang mengalami peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya, yaitu dari 72,11 menjadi 72,39 (skala 0-100). Capaian kinerja demokrasi Indonesia tersebut masih berada pada kategori “sedang”.

IDI dari 2017–2018 dipengaruhi oleh penurunan aspek Kebebasan Sipil sebesar 0,29 poin (dari 78,75 menjadi 78,46), penurunan aspek Hak-hak Politik sebesar 0,84 poin (dari 66,63 menjadi 65,79), dan kenaikan aspek Lembaga Demokrasi sebesar 2,76 poin (dari 72,49 menjadi 75,25).

Sebagai infomasi #SahabatData, IDI adalah indikator komposit yang menunjukkan tingkat perkembangan demokrasi di Indonesia. Tingkat capaiannya diukur berdasarkan pelaksanaan dan perkembangan 3 aspek, 11 variabel, dan 28 indikator demokrasi. Metodologi penghitungan IDI menggunakan empat sumber data yaitu: (1) review surat kabar lokal, (2) review dokumen (Perda, Pergub, dll), (3) Focus Group Discussion (FGD), dan (4) wawancara mendalam.

Berita Resmi Statistik selengkapnya dapat diunduh di https://www.bps.go.id/

#RilisBPS
#FaktaData

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Dompu (Statistics Indonesia Dompu Regency) Jln. Akasia No. 2 Dompu 84211

Telp (0373) 21084

Faks (0373) 21084

Mailbox : bps5205@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia