Statistik Konsumsi dan Pengeluaran Kabupaten Dompu 2020 - Badan Pusat Statistik Kabupaten Dompu

Untuk mendapatkan data mengenai statistik Kabupaten Dompu silakan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Dompu Jl. Akasia No. 2 Dompu 84211, Telp. & Fax (0373) 21084, Mailbox : bps5205@bps.go.id

Publikasi Kabupaten Dompu Dalam Angka 2023 dapat diunduh melalui link berikut

Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) BPS Kabupaten Dompu

Statistik Konsumsi dan Pengeluaran Kabupaten Dompu 2020

Nomor Katalog : 3201026.5205
Nomor Publikasi : 52050.2116
ISSN/ISBN : -
Frekuensi Terbit : Tahunan
Tanggal Rilis : 12 Oktober 2021
Bahasa : Indonesia
Ukuran File : 1.47 MB

Abstraksi

Pada tahun 2021, Badan Pusat Statistik Kabupaten Dompu kembali menerbitkan buku Statistik Konsumsi dan Pengeluaran Rumah Tangga Kabupaten Dompu 2020 yang bersumber pada hasil pelaksanaan Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) Maret 2020. Susenas merupakan salah satu survei Badan Pusat Statistik yang diselenggarakan dengan tujuan untuk mengumpulkan data mengenai berbagai aspek sosial dan ekonomi, seperti sandang, pangan, papan, pendidikan, kesehatan, keamanan, dan pekerjaan dari masyarakat. Data Susenas dapat memberikan gambaran proses dan capaian hasil program pembangunan, serta mengetahui seberapa besar program pembangunan yang telah diimplementasikan pemerintah dinikmati oleh berbagai lapisan masyarakat.Buku ini diterbitkan dengan menyajikan data-data terkait konsumsi dan pengeluaran rumah tangga, baik konsumsi makanan maupun bukan makanan. Data konsumsi dan pengeluaran rumah tangga disajikan secara rinci, menurut jenis dan kelompok komoditas yang dikonsumsi, sehingga dapat diperoleh gambaran mengenai proporsi pengeluaran masing-masing komoditas terhadap total pengeluaran. Tidak hanya itu, publikasi ini juga menyajikan informasi mengenai rata-rata jumlah kalori dan protein yang dikonsumsi per hari yang merupakan hasil konversi dari satuan berat komoditas makanan yang dikonsumsi. Diharapkan buku ini dapat memberi informasi dan memperkecil kesenjangan antara ketersediaan dan kebutuhan data, khususnya data konsumsi dan pengeluaran rumah tangga. Akhirnya kepada semua pihak yang telah ikut berpartisipasi dalam menyelesaikan publikasiini, baik secara langsung maupun tidak langsung, diucapkan terima kasih.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Dompu (Statistics Indonesia Dompu Regency) Jln. Akasia No. 2 Dompu 84211

Telp (0373) 21084

Faks (0373) 21084

Mailbox : bps5205@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik