Bangkit untuk Bersatu - News - BPS-Statistics Indonesia Dompu Regency

-

Dompu Regency In Figures Publication 2023 could be downloaded here

Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) BPS Kabupaten Dompu

Bangkit untuk Bersatu

Bangkit untuk Bersatu

May 20, 2019 | BPS Activities


Jakarta - “Menurut Bung Karno, jika kuperas yang lima ini menjadi satu, maka dapatlah aku satu perkataan yang tulen, yaitu perkataan gotong royong. Gotong-royong adalah pembantingan-tulang bersama, pemerasan-keringat bersama, perjoangan bantu-binantu

bersama,” ucap Kepala BPS, Kecuk Suhariyanto ketika membacakan sambutan Menteri Komunikasi dan Informatika RI pada upacara bendera Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) yang ke-111 di halaman kantor BPS, (20/5).

Meski mayoritas pegawai sedang menjalankan ibadah puasa, pegawai BPS tampak khidmat mengikuti upacara Harkitnas di tengah terik matahari pagi. Peringatan Harkitnas kali ini sangat relevan jika dimaknai dengan teks Sumpah Palapa. Hal ini mengingat kita berada dalam situasi pasca pesta demokrasi yang menguras energi dan emosi sebagian besar masyarakat. Aspirasi pilihan boleh berbeda-beda dalam pemilu, namun semua pilihan diniatkan untuk kebaikan bangsa. Oleh sebab itu, tak ada maslahatnya jika dipertajam dan justru mengoyak persatuan sosial.

Selain itu, peringatan upacara juga mengajak seluruh pegawai sebagai sesama anak bangsa secara sadar memaknai peringatan kali ini dengan memperbarui semangat gotong royong dan kolaborasi sebagai warisan kearifan lokal yang akan membawa BPS menuju kejayaan di pentas global.

#GerakanCintaData
#Harkitnas

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Dompu (Statistics Indonesia Dompu Regency) Jln. Akasia No. 2 Dompu 84211

Telp (0373) 21084

Faks (0373) 21084

Mailbox : bps5205@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia