Pelatihan Calon Innas Pengolahan Survei Disagregasi PMTB - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Dompu

Untuk mendapatkan data mengenai statistik Kabupaten Dompu silakan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Dompu Jl. Akasia No. 2 Dompu 84211, Telp. & Fax (0373) 21084, Mailbox : bps5205@bps.go.id

Publikasi Kabupaten Dompu Dalam Angka 2023 dapat diunduh melalui link berikut

Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) BPS Kabupaten Dompu

Pelatihan Calon Innas Pengolahan Survei Disagregasi PMTB

Pelatihan Calon Innas Pengolahan Survei Disagregasi PMTB

6 Juli 2018 | Kegiatan Statistik


Bogor - "PMTB yang disajikan oleh BPS menjadi salah satu komponen di dalam PDB/PDRB menurut pengeluaran. Sumbangan PMTB terhadap perekonomian secara nasional ternyata cukup besar yaitu 30 persen dan ini menjadi penyumbang kedua terbesar setelah konsumsi rumah tangga. Karena share-nya besar dan penting terhadap perekonomian nasional, maka PMTB menjadi fokus perhatian pemerintah," ujar Direktur Neraca Pengeluaran BPS, Puji Agus Kurniawan ketika membuka Pelatihan Calon Innas Pengolahan Survei Diagregasi PMTB di Hotel Aston Bogor, (5/7).

PMTB sebagai salah satu komponen penyusun PDB/PDRB dari sisi pengeluaran menunjukan besarnya investasi fisik di suatu wilayah pada periode tertentu. Data PMTB saat ini yang dirinci menurut 6 jenis barang modal dirasa masih belum memenuhi kebutuhan pengguna data. Data yang lebih rinci dalam bentuk matriks PMTB diharapkan dapat mendukung kebijakan yang lebih fokus maupun analisis yang lebih mendalam.

Direktur Sistem Informasi Statistik BPS, Muchammad Romzi yang juga hadir pada kegiatan yang berlangsung tanggal 3-7 Juli 2018 tersebut, mengatakan bahwa pengolahan ini harus clear. Ia berharap IPDS dan subject matter dapat mencoba lebih intens berkoordinasi untuk memfinalkan hasil PMTB ini.

#GerakanCintaData
#DataMencerdaskanBangsa

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Dompu (Statistics Indonesia Dompu Regency) Jln. Akasia No. 2 Dompu 84211

Telp (0373) 21084

Faks (0373) 21084

Mailbox : bps5205@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik