Bangun Harmoni bersama KSK se-Sulteng - News - BPS-Statistics Indonesia Dompu Regency

-

Dompu Regency In Figures Publication 2023 could be downloaded here

Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) BPS Kabupaten Dompu

Bangun Harmoni bersama KSK se-Sulteng

Bangun Harmoni bersama KSK se-Sulteng

November 18, 2018 | Other Activities


Luwuk - Sore itu (17/11), pesawat yang membawa Adi Lumaksono, Sekretaris Utama BPS beserta rombongan mendarat di Bandara Syukuran Aminuddin Amir, Luwuk. Di pintu kedatangan, Herwin Yatim, Bupati Banggai telah menunggu kedatangan mereka.

Bersih, aman, indah, dan rapi tak hanya menjadi slogan, melainkan aplikasi nyata warga sehari-hari. Tak ayal, Banggai menjadi tujuan utama kegiatan-kegiatan pemerintah daerah usai bencana yang melanda Sulawesi Tengah (Sulteng).

"Sayur kelor asal Kaili, enak dimakan pakai tenggiri. BPS Sulteng ayo bangkit kembali. Kalau bukan kita, siapa lagi?" seru Faizal Anwar, Kepala BPS Provinsi Sulteng saat memberi sambutan pada acara
"Rapat Koordinasi Capacity Building KSK dan Evaluasi Kegiatan Statistik Terintegrasi" di Hotel Estrella keesokan harinya, (18/11).

Diiikuti 241 pegawai yang terdiri dari KSK dan kepala seksi seluruh satker BPS Sulteng, kegiatan dihadiri pula oleh Herwin dan Adi. Sembari memberi dukungan moral dan material, Adi mengingatkan bahwa data yang ada saat ini merupakan hasil kerja keras seluruh KSK yang ada di Indonesia. Sehingga peningkatan kualitas KSK menjadi mutlak harganya.

Herwin mengaku bangga daerahnya dikunjungi oleh Sestama BPS. "Saya pernah konfrontir Dinas Dukcapil dengan BPS. Saya mau lihat kualitas data hasil mereka. Ternyata Dukcapil tidak bisa menjelaskan. Saya langsung usul agar kepalanya diganti. Saya lobi gubernur. Sedemikian pentingnya data bagi kepemimpinan saya," seloroh Herwin disambut tepuk tangan peserta.
#GerakanCintaData
#SultengBangkit

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Dompu (Statistics Indonesia Dompu Regency) Jln. Akasia No. 2 Dompu 84211

Telp (0373) 21084

Faks (0373) 21084

Mailbox : bps5205@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia